Bila kristal padat amonium bikromat (NH4)2Cr2O7 dipanaskan akan terjadi reaksi penguraian dan menghasilkan kromium (III) oksida yang berwarna hijau, uap air, dan gas N2 sesuai reaksi berikut. (NH4)2Cr2O7 (s) - > Cr2O3 (s) + 4 H2O (g) + N2 (g) delta H=-315 kJ/mol Reaksi penguraian tersebut dikenal sebagai reaksi vulkanisasi karena reaksi penguraiannya berpijar memancarkan bunga api. Proses penguraian (NH4)2Cr2O7 (252 g/mol) mulai terjadi pada temperatur 180 C dan berlangsung terus dengan sendirinya pada temperatur 255 C. a. Tentukan bilangan oksidasi Cr, H , dan N dalam pereaksi (reaktan) dan hasil reaksi (produk)! b. Apa jenis proses reaksi penguraian tersebut?
Temukan soal-soal lainnya langsung diponselmu. Akses saluranedukasi.com pada Whastapp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029VaF367c6LwHq3O68av3x. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.